Hai, Semuanya! Aku Tom, dari tim yang menggarap fighter League of Legends bernama Project L. Lama tak jumpa, ya! Apa kabar kalian semua?

Pengungkapan pertama kami di tahun 2019 yang lalu menunjukkan potensi bahwa kami bisa meneruskan game ini. Namun, Project L masih dalam R&D: tahap pengembangan game untuk mengeksplorasi berbagai opsi dan menemukan keseruannya. Hari ini, eksplorasi kami membuahkan hasil, dan kami telah mencapai tahap yang cukup memuaskan bagi kami! Jadi, rasanya sekarang momen yang tepat untuk memberitahumu info terkini, terutama dengan kemeriahan Undercity Nights yang terjadi di Riot.

Sebelum melanjutkan ke detailnya, ada klarifikasi singkat: klip gameplay yang kami siarkan di Undercity Nights masih dalam bentuk yang disebut ‘vertical slice’ dalam industri gaming. Kami menyusunnya untuk menuntaskan tampilan akhir game, sebelum benar-benar fokus serta membangun semua konten, seperti karakter dan stage. Vertical slice bisa memberi gambaran bahwa game-nya sudah siap, tetapi sebenarnya masih banyak sekali yang harus dikerjakan. Jadi, meskipun progresnya sudah banyak sekali, kami tidak akan merilisnya di tahun 2021 atau 2022.

Tujuan kami adalah membangun game fighting berkualitas super tinggi sehingga FGC bisa sangat mendalaminya, memainkannya selama bertahun-tahun, atau bahkan puluhan tahun. Butuh waktu untuk menyempurnakannya, dan kami tak akan terburu-buru.

Kami dengan senang hati mengabarkan bahwa Project L akan menjadi game fighting bergaya tag-team, tempat kamu akan membangun dan memimpin suatu tim yang terdiri atas dua champion yang berbeda. Di ulasan ini, kamu akan melihat kami telah memperbarui gaya seni game dan memasukkan rincian kit champion. Ada pula tampilan sekilas mengenai pendekatan terhadap kontrol yang mudah dipelajari tetapi sulit untuk dikuasai. 

Kami juga membahas sedikit tentang salah satu prioritas utama untuk game ini: membangun netcode terbaik yang bisa kamu dapatkan dalam fighter. Tentu saja kami memulai dengan rollback sebagai dasarnya, dan kami menambahkan teknologi yang sudah ada di Riot seperti RiotDirect, yang bekerja dengan sangat bagus dalam mengurangi ping untuk League of Legends dan VALORANT.

Jadi, kapan kita bisa memainkannya? Kami sedang berkutat dengan hal-hal yang mendasari suatu game (gameplay inti, kontrol, gaya seni, dll.), tetapi kami masih harus menggarap berbagai hal seperti membangun roster lengkap champion, mendesain stage, menambahkan menu dan UI, membuat sistem peringkat, dan masih banyak lagi.

Untuk menyelesaikan semua ini, kami masih mencari beberapa Rioter tambahan untuk bergabung dalam tim! Kunjungi halaman rekrutmen jika kamu ingin membantu kami menuntaskan Project L.

Terakhir kali kita berjumpa, kami mengatakan tidak akan ada kabar lagi. Kali ini, kami berkomitmen untuk menghadirkan SETIDAKNYA dua info terkini tahun depan. Kami akan memberi kabar lagi di awal paruh kedua tahun 2022. GG!